Faktapublik.com-Banjarnegara.Berbagai cara terus dilakukan Polres Banjarnegara dalam penanganan pandemi Covid-19 di Wilayah Banjarnegara, kali ini Sat Samapta Polres Banjarnegara bersama Tim KKN Tematik Unsoed Purwokerto melakukan penyemprotan disinfektan dan bagi masker gratis di Kelurahan Semarang Banjarnegara, Kamis (19/8/2021).
Kapolres Banjarnegara AKBP. Fahmi Arifrianto, SH,. SIK, MH, M.Si melalui Kasat Samapta AKP Agustinus Krisdwiantoro mengatakan, mengingat pandemi Covid-19 masih ada, maka pihaknya terus berusaha agar virus ini tidak menyebar dan menular kepada masyarakat.
"Penyemprotan disinfektan dan pembagian masker dilakukan sebagai upaya menekan penyebaran virus Covid-19 di tengah Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3," katanya di Mapolres Banjarnegara.
Menurut dia, kegiatan yang dilakukan bersama Mahasiswi KKN Unsoed Purwokerto merupakan upaya merangkul semua pihak dalam upaya mencegah penyebaran Covid-19.
"Kita berharap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan dan aturan PPKM Level 3," ucapnya.
Sementara itu, Ketua Tim KKN Tematik Unsoed Kelurahan Semarang Rizka Nur Rina Putri Imam Amanda mengatakan, KKN digelar dimulai tanggal 29 Juli sampai 1 September 2021, dalam pelaksanaan KKN ia bersama timnya fokus pada empat pilar.
"Yakni pendidikan, ekonomi kreatif, kesehatan dan pencegahan Covid-19," katanya.
Sebagai upaya pencegahan penyebaran virus covid-19, kata dia, ia bekerja sama dengan Polres Banjarnegara melakukan penyemprotan disinfektan mengitari enam RW di sekitar Kelurahan Semarang dan membagikan masker gratis.
"Kita lakukan sebagai upaya mendukung Pemerintah dalam pencegahan virus covid-19," tuturnya.
Ia wakili tim KKN, menyampaikan terimakasih atas kerjsamanya sehingga program yang sudah direncanakan bisa terlaksana.
"Kami merasa senang, terimakasih Polres Banjarnegara atas kerjasamanya dalam program kerja ini," ujarnya.
Ia berharap, adanya kegiatan ini bisa menimbulkan semangat dan kesadaran masyarakat dalam melawan pandemi.
"Pandemi ini merupakan tugas kita bersama untuk menanggulanginya, kita mengabdi sekaligus lawan pandemi," tandasnya. (M.Abdullah.S)