![]() |
Sebuah alat berat (excavator) saat menertibkan bangunan liar di bantaran sungai surak area Kecamatan Lawang, Kab. Malang. |
Malang, Faktapublik.com - Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur bersama Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air Kabupaten Malang dan Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air Kabupaten Pasuruan menertibkan beberapa bangunan rumah dan lapak pedagang disepanjang Dam Soerak hingga Sungai Turirejo Kecamatan Lawang, Kamis (19/5) Siang.
Pada penertiban ini juga dihadiri oleh Satpol PP Kabupaten Malang, Dishub Kabupaten Malang, Beberapa Polisi dan TNI yang ada di Kabupaten Malang, Muspika Kecamatan Lawang Linmas.
Kepada awak media Camat Lawang Tito mengatakan,"Penertiban ini merupakan program Dinas Pekerjaan Umum Sumber Daya Air Provinsi Jawa Timur yang dijalankan di wilayah Kecamatan Lawang, Tentunya melakukan kerjasama dengan kita yang ada di Kecamatan Lawang dan Kabupaten Malang, dalam hal ini mereka meminta Beck Up terkait penertiban supaya berjalan dengan lancar, dengan adanya surat kami melakukan sesuai tupoksi dan kami bersyukur penertiban hari ini berjalan dengan aman dan lancar," tuturnya.
Selain itu Kepala Desa Turirejo H.Arief Sukmawanto.SH.,MM juga berharap bahwa setelah penertiban ini Dinas memasang papan peringatan agar tidak berdampak kepemerintahan bawah.
"Intinya saya berharap setelah penertiban ini Dinas mau memasang papan himbauan atau larangan supaya tidak ada lagi kejadian yang serupa di kemudian hari, selain itu juga tidak membawa dampak ke pemerintahan yang bawah," ungkapnya.
Sementara itu, salah satu warga yang tempat usahanya ikut ditertibkan dan berada di sekitar sungai Turirejo, Amin warga Kabupaten Pasuruan, kepada awak media mengatakan,"Saya usaha jual beli barang bekas, tapi tempat ini dulu dapatnya saya beli dari Pak Kadi senilai Rp.23.000.000,- pada kisaran tahun 2016, sebelum puasa kemarin juga kami sudah mendapatkan surat pemberitahuan kalau tempat ini mau digusur, namun bagaimana lagi saya ya ihklas dan harus rezeki lain, cuma harapan saya harusnya semua jangan cuma sampai tempat saya saja, kalau sepanjang jalan ini merata saya pun lebih legah, karena sepanjang jalan ini kan sama milik Dinas Pengairan, tapi meski sakit hati saya harus ihklas dan akan mencari rezeki di tempat yang lain," ungkapnya.
Penertiban berjalan aman dan lancar meski alat berat digerakkan untuk merobohkan satu demi satu beberapa bangunan rumah dan lapak pedagang yang berada disekitar Dam Soerak hingga Sungai Turirejo.
Reporter : RED