Halal Bihalal Komunitas Wartawan Lokal,Dan Pembentukan Sekertariat Bersama Insan Pers Jawatengah(IPJT) Di Kabupaten Banyumas

Kategori Berita

.

Halal Bihalal Komunitas Wartawan Lokal,Dan Pembentukan Sekertariat Bersama Insan Pers Jawatengah(IPJT) Di Kabupaten Banyumas

Selasa, 17 Mei 2022

 

CILACAP, faktapublik.com-Dalam rangka menjalin tali silaturahmi dan Halal Bi halal serta kekompakan sesama Jurnalis yang tergabung dalam Komunitas Grup lintas Kabupaten yang menamakan KAWAL BARLINGMASCKEB( Komunitas Wartawan Lokal Banjarnegara Purbalingga Banyumas Cilacap Kebumen) adakan Temu kangen Jalin Silaturahmi dan sekaligus pembentukan Struktur Organisasi Sekber IPJT Kabupaten Banyumas.


Acara yang diadakan dikediaman salah satu anggota Kawal dan anggota IPJT Kabupaten Cilacap serta dari Media Patroli 88Investigasi.com Sholehudin Mukhosis Nur yang beralamat RT 01/RW 01 Desa Kedungbenda Kecamatan Nusawungu Kabupaten Cilacap.Senin (16/5/2022).


Tujuan diadakan pertemuan tersebut guna menyambung tali silaturahmi yang terdiri dari gabungan beberapa media online dan cetak untuk menyatukan visi misi serta tupoksi dari profesi jurnalis itu sendiri dan meminimalkan miss komunikasi yang terjadi dilapangan.


Sholehudin selaku tuan Rumah mengucapkan sukur dan terima kasih atas kehadiran rekan rekan dari beberapa media dan semoga dengan diadakan temu kangen dan menjalin tali silaturahmi ini menciptakan ukhuwah kebersamaan dan mempererat persaudaraan diantara rekan seprofesi.


Hadir Pula Ketua Komunitas KAWAL Aris Sutiono dari Media Nasional.com.


Mugiono dari media Fokus Banyumas.id dalam sambutannya menyampaikan” Kita selaku awak media adalah mitra dari Pemerintah dan juga sebagai Kontrol sosial terhadap kebijakan-kebijakan pemerintah serta menyerap aspirasi dari kalangan masyarakat bawah atas kebijakan yang mungkin dirasa kurang tepat sasaran dan kita tuangkan dalam sebuah tulisan pemberitaan, ucapnya.


“Dalam kesempatan dan waktu yang tepat ini marilah kita sesama awak Jurnalis walaupun dari berbeda Media marilah sama sama menyatukan pendapat dan bersatu dalam wadah sebuah organisasi yaitu SEKBER IPJT (Sekretariat Bersama Insan Pers Jawa Tengah)”,tambahnya.


Acara dilanjutkan pembentukan struktur Sekber IPJT Kabupaten Banyumas dan setelah melalui beberapa rangkaian musyawarah,usulan serta masukan dari rekan-rekan yang hadir diperoleh hasil sesuai kesepakatan bersama antara lain:


Ketua : Mugiono (Fokus Banyumas.id).


Sekretaris : Sigit Purnomo(Patroli88Investigasi.com).


Bendahara : Soewarto(Belanegaranews.com).


Seksi seksi:


1. Seksi Humas (M. Abdullah faktapublik.com).


2. Seksi Sarpras ( Aris Sutiyono Media Nasional.com)


3. Seksi Pemberdayaan( Narsono Indonesia.id).


Demikian hasil kesepakatan bersama rekan-rekan semua atas terbentuknya sebuah Struktur Organisasi Kewartawanan yang diwadahi Sekber IPJT dan semoga untuk kedepan bermanfaat buat Dunia Pers baik di lingkup Kabupaten, Provinsi maupun tingkat Nasional.

(M.Abdullah)